w e l k o m

ini adalah blog spesial yang diramu khusus untuk menjernihkan pikiran, mengencangkan senyuman, sedikit mengernyitkan dahi. Intinya blog ini akan mengajak pikiran juga hati bekerja sedikit banyak bagi makhluk apapun yang berkenan mampir dengan gratis disini...

Senin, 05 September 2011

h a n y a s a t u k a t a

Entah apa kata yang tepat selain menjawab pertanyaan yang dilontarkan papaku saat itu, selain dengan basmalah dalam hati, dan kesanggupan mengucap "Iya", 

Tuhan,terimakasih dan alhamdulillah untuk hadirnya Dia dalam kehidupanku,
Tuhan, terimakasih mengijinkan keberanian hatinya meminangku dengan bismillah,
Tuhan, terimakasih meneguhkan hatinya, menuntunku dengan iman dan keyakinan
untuk melangkahkan kaki bersama mengharap ridhoMu,
untuk membiarkan kekuatan hati ini menyatu dalam langkah pertama,
ku mohon Ya Rabb...
Jadikanlah awal yang baik ini untuk menjalani ibadah padaMu di bawah pengawasanMu,


terimakasih untuk kedua orang tuaku,
terimakasih untuk seluruh keluarga besarku,
terimakasih untuk para sesepuh,
bersedia memberika doa dengan ketulusan hati dan nasehat berharganya,

Tuhan,
jadikanlah setiap langkah kaki ini
setiap perkataan bahkan rasa di hati ini memberi terbaik dalam pengawasanMu
selalu,
Amieen, Ya Rabb....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar